Eman Suherman Gerindra: Keluhan Masyarakat Soal Air Waduk Cileuweung Bau Busuk Akan Dibawa Ke Baleg

Eman Suherman Gerindra: Keluhan Masyarakat Soal Air Waduk Cileuweung Bau Busuk Akan Dibawa Ke Baleg

Minggu, 03 Maret 2024
Eman Sulaeman Aleg PAW DPRD Kuningan 2019, incumbent yang berhasil dari Partai Gerindra


Benangmerah, Eman Sulaeman Anggota DPRD Bacaleg incumbent dari PAW 2019 yang kebetulan kini kembali untuk menduduki kursi di DPRD Kuningan hasil Pileg 2024 ini akan membawa persoalan keluhan masyarakat dapilnya terkait bau busuknya air Waduk Cileuweung Cibeurem.


Pihaknya sudah mendengar terkait keluhan masyarakat tentang baunya air Waduk Cileuweung Cibeureum. 


"Saya sudah mendengar dari laporan masyarakat tentang bau tidak sedapnya air Waduk itu, akan Saya bawa sebagai bahan materi pembahasan dalam rapat internal mitra kerja Saya, atau dalam sidang Paripurna akan Saya usulkan kondisi kondisi yang ada di wilayah Kuningan Timur, terutama dampak yang sekarang terjadi di kisaran Bendungan Cileuweung terutama untuk warga Randusari hingga Wilayah Cibeureum," janjinya.


Eman Suherman sebagai petugas militan partai Gerindra yang wajib sifatnya untuk membesarkan Partai Gerinda di Kabupaten Kuningan. Ketika Pilpres dan Pileg Eman punya tugas untuk memperbaiki partainya yaitu Partai Gerindra harus mendapat 6000 suara dari Dapil 4 yang merupakan wilayah Dapilnya namun hanya mendapatkan sebanyak 3.627 suara sesuai dengan C1 yang ia peroleh, tapi itupun cukup lumayan walaupun Saya punya target lebih dari itu, dan sudah berusaha semaksimal mungkin, kalau dilihat hitungan dari 1 3 5 7 dengan partai partai yang lain, untuk Gerindra kemungkinan hanya Satu karena total suara sama dengan jumlah 14.700- san sekian. Untuk tahun berikutnya harus benar benar kondusif, tahun ini jadi cermin sebagai pengalaman untuk bahan evaluasi kedepan agar lebih bisa unggul.


Sebenarnya, lanjut Eman, kalau di banding Tahun 2019, suara ini menunjukan adanya perubahan jadi naik dari jumlah 8000 sekian suara, sedangkan sekarang memperoleh 14.700 suara menurut Saya cukup lumayan lah, sebagai evaluasi dari sebelumnya kalau Gerindra ingin lebih baik simpel saja, ya harus mencari kandidat atau calon calon yang potensial. Saya melihat pengalaman yang sekarang saja dari partai lain potensial turun semua ke bawah itu yang akan membawa keberhasilan dengan kekompakan meskipun di lapangan terus mensosialisasikan kepada masyarakat dengan membawa visi misinya dari atas turun bersama sama ke bawah sehingga nanti hasilnya akan maksimal, selain itu juga harus punya jejaring sehingga setiap ranting punya kantong kantong suara sehingga hasilnya akan maksimal, harap Eman Sulaeman agar partai Gerinda kedepan lebih baik (Mans Bom)