Waktu Mepet, Timnas Indonesia U-23 Dipastikan Tanpa Uji Coba Internasional

Waktu Mepet, Timnas Indonesia U-23 Dipastikan Tanpa Uji Coba Internasional

Rabu, 06 Maret 2019


JAKARTA - Timnas Indonesia U-23 dipastikan tanpa laga uji coba internasional menuju Kualifikasi Piala AFC U-23 2020 yang akan digelar di Vietnam pada 22-26 Maret 2019. Persiapan yang mepet menjadi penyebabnya.

Untuk menyiasatinya, Timnas Indonesia U-23 akan berlatih tanding melawan Bali United sebelum bertolak ke Vietnam. Pertandingan persahabatan tersebut rencananya bakal digelar di Pulau Dewata pada 17 Maret mendatang.

Selain bersua Bali United, pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri pun berharap timnya bisa mendapatkan lawan lain. Saat ini, arsitek asal Sumatera Barat ini tengah mencari satu lagi lawan uji coba.

"Sedang menghubungi beberapa klub. Tapi belum (dapat kepastian) karena ada Piala Presiden jadi agak sulit kami menghubungi karena kami mau diperiodesasi kami itu tanggal 12 (Maret). Tanggal 12 (Maret) itu main terakhir Piala Presiden," ujar Indra seperti dilansir Bola.net, Rabu (6/3).

.(Irwan)