BAZNAS Kab Kuningan Ingin Capai Target 7 Miliar Pada Tahun 2023

BAZNAS Kab Kuningan Ingin Capai Target 7 Miliar Pada Tahun 2023

Selasa, 17 Januari 2023
Gedung Baznas Kab Kuningan


Benangmerah - Untuk tahun 2023 Baznas Kabupaten Kuningan ingin mencapai target 7 miliar dalam menerima uang infaq jakat sodakoh dari para dermawan, target tersebut sangat optimis dicapai sehubungan pihak Baznas Kab Kuningan selain memaksimalkan sosialisasi juga telah meraih prestasi terbaik, demikian dikatakan ketua Baznas Kab Kuningan Drs. H. Yayan Sofyan, MM (16/1) kemarin diruang kerjanya. 

      

Masih dikatakan Yayan Sofyan, tahun 2021 yang lalu pihaknya hanya menerima 5,6 M dan tahun 2022 6,3 M, dalam setiap tahun dana milik umat tersebut disalurkan kepada pihak yang berhak menerimanya. 

      

Lebih jauh Yayan Sofyan menanbahkan, selama satu tahun anggaran, pihak Baznas Kab Kuningan selalu kebanjiran proposal permohonan bantuan dari berbagai kalangan.

     

Pihaknya juga sesuai dengan agenda kegiatan menyalurkan dana untuk anak yatim dan duapa, siswa SD/MI, SMP/MTS, SMA, SMK/MA sampai Perguruan Tinggi yang dinilai layak menerima.

      

"Baznas Kabupaten Kuningan telah memperoleh penghargaan dari Baznas Provinsi Jabar sebagai pelaksana laporan keuangan tercepat, kami juga memiliki para amil yang handal dalam mengelola administrasi, keberhasilan ini juga berkat dukungan semua pihak" Pungkas Yayan Sofyan  

    

Baznas Kabupaten Kuningan dalam menyalurkan uang memakai strategi baru dengan sistem 5 program yakni Kuningan cerdas, Makmur, Sehat, Takwa dan Peduli. (Anton) ***